• Jl. Yahim No.49, Sentani, Kabupaten Jayapura
  • (0967) 592179 / 082190901393
  • [email protected]
Logo Logo
  • Beranda
  • Profil
    • Overview
    • Visi & Misi
    • Struktur Organisasi
    • Tugas & Fungsi
    • Pimpinan
    • Satuan Kerja
    • Sumber Daya Manusia
  • Informasi Publik
    • Portal PPID
    • Standar Layanan
      • Maklumat Layanan
      • Waktu dan Biaya Layanan
    • Prosedur Pelayanan
      • Prosedur Permohonan
      • Prosedur Pengajuan Keberatan dan Penyelesaian Sengketa
    • Regulasi
    • Agenda Kegiatan
    • Informasi Berkala
      • LHKPN
      • LHKASN
      • Rencana Strategis
      • DIPA
      • RKAKL/ POK
      • Laporan Kinerja
      • Capaian Kinerja
      • Laporan Keuangan
      • Laporan Realisasi Anggaran
      • Laporan Tahunan
      • Daftar Aset/BMN
    • Informasi Serta Merta
    • Informasi Setiap Saat
      • Daftar Informasi Publik
      • Standar Operasional Prosedur
      • Daftar Informasi Dikecualikan
      • Kerjasama
  • Publikasi
    • Buku
    • Pedum/ Juknis
    • Infografis
    • Prosiding
  • Reformasi Birokrasi
    • Manajemen Perubahan
    • Deregulasi Kebijakan
    • Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik
    • Penataan dan Penguatan Organisasi
    • Penataan Tata Laksana
    • Penataan Sistem Manajemen SDM
    • Penguatan Akuntabilitas
    • Penguatan Pengawasan
  • LAYANAN
Thumb
490 dilihat       12 September 2024

Monitoring Perbenihan Padi di Telagasari Kurik Merauke 

Rabu, 11 Sep 2024, BPSIP Papua bersama 9 orang mahasiswa polbangtan Manokwari dan petani calon penangkar di Telagasari Kurik melakukan monitoring. 
Monitoring tanaman merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan secara berkala untuk memantau kondisi pertumbuhan tanaman. Monitoring tanaman dengan melakukan kegiatan Roguing Perbenihan. Kegiatan dipandu oleh Penyuluh BPSIP Papua Sujarwo sebagai Penanggung Perbenihan. Kegiatan ini sebagai bentuk pemeliharaan tanaman dalam produksi benih padi terstandar. 

Pemeliharaan mutu genetik dipertanaman dilakukan melalui kegiatan roguing. Roguing merupakan proses eliminasi tanaman-tanaman (rogues) yang dianggap sebagai asal kontaminasi yang tidak diinginkan pada proses penyerbukan atau pencampuran fisik akibat kesamaannya. Tanaman rogues ini dapat berasal dari tanaman volunteer, varietas lain, tipe simpang, atau juga dari keberadaan penyakit yang terbawa oleh benih.

Roguing adalah pemeriksaan atau pensortiran tanaman yang memiliki ciri berbeda yang dilaksanakan di lahan produksi benih dengan tujuan untuk menjaga kemurnian varietas yang sedang diproduksi. Roguing dilakukan terhadap tanaman spesies lain, tanaman varietas lain dan gulma berbahaya, yang bertujuan menjaga kemurnian benih sehingga memenuhi syarat sertifikasi benih.

Kegiatan Roguing ini dilakukan bersama dengan Mahasiswa Polbangtan Manokwari dan petani calon penangkar benih. Baik mahasiswa maupun petani sangat berantusias dan berpartisipasi secara aktif dalam praktek lapangan dan belajar secara langsung dalam proses roguing. Kegiatan ini memberikan pemahaman yang mendalam tentang pentingnya menjaga mutu benih padi dan merupakan kesempatan berharga untuk mengaplikasikan teori yang telah dipelajari di bangku kuliah ke dalam praktik nyata di lapangan.
Kegiatan ini sangat bermanfaat dalam mendukung upaya peningkatan produktivitas pertanian, khususnya dalam menghasilkan benih padi berkualitas tinggi. 
Dengan melihat kondisi pertanaman padi yang baik, diharapkan dapat memperoleh benih padi terstandar dengan hasil optimal dan sesuai target.

Prev Next

- JJ


Pencarian

Berita Terbaru

  • Thumb
    BRMP Papua Ikuti Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional Secara Virtual
    07 Jan 2026 - By Berliana
  • Thumb
    Apel Perdana 2026 Tandai Bergabungnya Penyuluh Pertanian di BRMP Papua
    05 Jan 2026 - By Berliana
  • Thumb
    Komitmen Transparansi, BRMP Papua Ikuti Rakor Kehumasan dan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik
    22 Des 2025 - By Berliana
  • Thumb
    BRMP Papua Selenggarakan Rapat Umum Tahun 2025
    19 Des 2025 - By Robert Mangisi Limbong
  • Thumb
    Keluarga Besar BRMP Papua Menyelenggarakan Ibadah Natal 2025
    19 Des 2025 - By Robert Mangisi Limbong

tags

2024 AGROSTANDAR MERAUKE

Kontak

(0967) 592179 / 082190901393
(0967) 592179
[email protected]

Jl. Yahim No.49 Dobonsolo, Kec. Sentani Kabupaten Jayapura, Papua, Indonesia

Kode Pos 99352

Website : papua.brmp.pertanian.go.id

© 2025 - 2026 Balai Penerapan Modernisasi Pertanian Papua. All Right Reserved