ASN BRMP Papua Terima Satya Lencana dan Penghargaan Prestasi pada Apel Pagi
Sentani, 22 September 2025 — Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Papua menyelenggarakan apel pagi bertempat di halaman gedung BRMP Papua yang disertai dengan penyerahan penghargaan dan tanda kehormatan kepada aparatur sipil negara (ASN) yang berprestasi dan berdedikasi.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala BRMP Papua, Dr. Aser Rouw, SP, M.Si secara langsung menyerahkan sertifikat penghargaan kepada Dr. Ir. Martina Sri Lestari, MP yang terpilih sebagai Pejabat Fungsional Teknis Pertanian Terbaik Tahun 2025. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja, dedikasi, dan kontribusi dalam mendukung modernisasi pertanian serta peningkatan kualitas layanan teknis di sektor pertanian.
Selain itu, Kepala BRMP Papua juga menyerahkan Satya Lencana Karya Satya kepada para ASN yang telah menunjukkan pengabdian dan loyalitasnya kepada bangsa dan negara. Tanda kehormatan tersebut diberikan kepada tiga ASN dengan masa pengabdian 30 tahun, di antaranya Dr. Ir.Martina Sri Lestari, MP., Dr. Ir. Batseba M. Wila Tiro, MP, dan Muhammad Yasin, ST, MM serta satu ASN dengan masa pengabdian 10 tahun, yaitu Septi Wulandari, SP, M.Sc.
Kepala BRMP Papua menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh ASN penerima penghargaan dan Satya Lencana. Ia menekankan bahwa penghargaan ini bukan hanya bentuk pengakuan atas kinerja, tetapi juga motivasi bagi seluruh pegawai untuk terus bekerja dengan integritas, profesionalisme, dan semangat pengabdian.