BRMP Papua Serahkan Bibit dan Beri Edukasi Pemanfaatan Pekarangan Kepada Mama-Mama PKK
Sentani, 22 Agustus 2025 — Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Papua menerima kunjungan belajar mama-mama dari Kampung Hobong, Asei, dan Ifaar Besar. Kegiatan ini mengusung tema “Pemanfaatan Lahan Pekarangan dalam Mendukung Pemenuhan Gizi Keluarga”, sebagai upaya meningkatkan kemandirian pangan dan gizi rumah tangga di Papua.
Acara dibuka dengan sambutan dan arahan dari Kepala BPMP Papua, Dr. Aser Rouw, SP, M.Si. Ia menekankan bahwa optimalisasi lahan pekarangan bukan hanya mendukung ketersediaan pangan sehat, tetapi juga memperkuat ketahanan pangan keluarga.
“Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan inspirasi dan pengetahuan aplikatif bagi mama-mama Papua dalam mendayagunakan pekarangan rumah. Dengan cara sederhana, namun berkelanjutan. Kebutuhan gizi keluarga dapat tercukupi sekaligus memperkuat kemandirian pangan,” ujar Kepala BRMP Papua.
Sebagai bentuk dukungan nyata, BRMP Papua menyerahkan bibit terong, cabai besar, cabai kecil, dan tomat kepada peserta kunjungan. Penyerahan bibit ini diharapkan dapat langsung dimanfaatkan di pekarangan rumah masing-masing.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan belajar ke Taman Agro Modern. Pada kesempatan ini, para mama didampingi fungsional serta teknisi lapang BRMP Papua. Kegiatan diakhiri dengan melakukan panen berbagai sayuran, di antaranya terong dan bunga kol di Taman Agro Modern. Aktivitas ini menambah semangat serta pengalaman praktis bagi seluruh peserta.